Kalimat sinonim
Sinonim adalah persamaan kata.
Contohnya adalah kata “ Bohong dan Dusta”.
Contoh kalimat : “Kata pak ustad, bohong tentang ibadah sama saja dusta terhadap agamanya.”
Kalimat Hiponimi
Hiponimi adalah hubungan makna hierarkies.
Contohnya adalah kata “Hantu”.
Contoh kalimatnya : “Sekarang ini industri perfilman lebih sering memproduksi film yang bergenre horor seperti hantu pocong, suster ngesot, hantu sekolah, dll ”.
Kalimat Homonimi
Homonimi adalah dua buah kata yang memiliki bentuk yang sama tetapi memiliki makna yang berbeda.
Contohnya adalah kata “Hati”.
Contoh kalimatnya : "Hati-hati dalam memilih pasangan yang sesuai dengan pilihan hati kita"
Kalimat polisemi
Polisemi adalah satu kata yang memiliki banyak arti.
Contohnya adalah kata “Kepala”.
Contoh kalimatnya : "Semenjak dia menjabat kepala daerah, dia mengaku sering mengalami sakit kepala sebelah."
Kalimat Antonimi
Antonimi adalah perlawanan kata atau kata yang memiliki arti yang berlawanan.
Contohnya adalah kata “jual dan beli”.
Contoh kalimatnya : “Kini aktivitas jual beli mobil bekas semakin melejit.”
Kamis, 03 Januari 2013
Contoh Surat Undangan Rektor
Nomor : 001/Pan-02/FIKOM-UG/2013 5 Januari 2013
Lamp. : 1 (satu) lembar
Perihal :
Undangan Seminar
Kepada Yth.
Rektor Universitas Gunadarma
Ibu Prof. Dr. E.S. Margianti, S.E.,M.M
di tempat
Puji serta syukur
kami panjatkan kehadirat Tuhan YME, yang selalu memberikan rahmat dan
hidayah-Nya kepada kita semua.
Dalam rangka menyambut perkembangan IT yang semakin merambah dunia administrasi perkantoran, kami selaku panitia pelaksana akan mengadakan acara yang bertajuk ”Seminar Aplikasi Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Administrasi”.
Sehubungan dengan hal tersebut, bersama
surat ini kami mengundang Ibu rektor untuk dapat hadir dan berpartisipasi sebagai
pembuka acara seminar yang akan kami selenggarakan pada :
Hari/Tgl : Sabtu/12 Januari 2013
Jam : 08.30 (WIB)-Selesai
Tempat : Auditorium Universitas Gundarma gedung 4, lt. 6, Depok
Adapun tujuan kami mengadakan kegiatan seminar ini adalah peserta dapat memahami lebih mendalam peran dan aplikasi inisiatif manajemen kantor berkualitas, manajemen proses, yang berpusat pada aspek manusia dan kinerja, berikut perkembangannya di masa depan, sebagai landasan administrasi , peserta memahami perkembangan dan konsep penyelenggaraan administrasi dengan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi , serta mengenalkan tatacara penataan dan penyimpanan arsip melalui sistem elektronik atau digital.
Demikian Surat ini disampaikan, atas perhatian dan
kerjasamanya diucapkan terima kasih.
Ketua,
Raden Maulana Nasrudin
Tembusan:
- Rektor UG (Sebagai laporan)
- Kajur. Sistem Informasi, UG (Sebagai laporan)
- Arsip
AS Perketat Aturan Dunia Maya untuk Anak-Anak
Para regulator AS mengeluarkan regulasi baru pada Rabu
yang bertujuan untuk memperkuat proteksi dunia maya untuk anak-anak,
yang kini semakin berkembangnya penggunaan applikasi mobile dan jejaring
sosial.
Komisi Perdagangan Federal (Federal Trade Commission/FTC) mengatakan
aturan pembaruannya membutuhkan layanan situs atau dunia maya untuk
mendapatkan persetujuan dari para orangtua jika mereka memiliki
anak-anak di bawah usia 13 tahun atau jika mereka mengetahui bahwa
mereka mengumpulkan informasi pribadi dari anak-anak mereka.
Namun pimpinan FTC, Jon Leibowitz, mengatakan bahwa aturan final
dalam Children's Online Privacy Protection Act (UU Perlindungan Privasi
Dunia Maya Anak) melihat dari beberapa usulan sebelumnya, yang akan
membuat beberapa perusahaan bertanggung jawab untuk sebagian besar
“plug-in” seperti tombol “like” di Facebook atau tombol “tweet” di
Twitter.
“Komisi itu menjalankan mandat tersebut secara serius untuk
melindungi penggunaan dunia maya anak-anak dalam lanskap teknologi yang
berubah ini,” ujar Leibowitz.
“Saya yakin bahwa amandemen untuk COPPA Rule mengupayakan
keseimbangan yang tepat antara melindungi inovasi yang akan menyediakan
konten yang kaya dan menarik untuk anak-anak, serta memastikan bahwa
para orang tua diberitahu dan terlibat dalam aktivitas dunia maya
anak-anak mereka.”
Liebowitz mengatakan kepada wartawan bahwa berbagai situs masih dapat
mengarahkan iklan kepada anak-anak, dan "kita hanya membatasi pada
iklan perilaku," yang didasarkan pada aktivitas browsing seseorang.
"Sampai Anda mendapatkan izin orang tua, Anda tidak mungkin membangun
profil dari anak-anak untuk menyampaikan iklan," ujar regulator
tersebut.
Aturan tersebut menutup beberapa celah operator duni maya yang
bertanggung jawab atas pelanggaran hukum, dan disahkan oleh Kongres pada
1998.
Tetapi peraturan tersebut mencatat bahwa dalam komentar yang diterima
terkait rancangan proposal, FTC memutuskan aturan itu tidak harus
mencakup platform, seperti Google Play atau App Store, yang menawarkan
akses ke "konten-konten orang lain yang diarahkan untuk anak-anak."
Pihak ketiga plug-in akan bertanggung jawab hanya apabila mereka
memiliki "pengetahuan aktual yang mengumpulkan informasi pribadi dari
para pengguna situs yang diarahkan untuk anak-anak," ujar FTC.
Kini negara-negara besar seperti Cina bahkan Amerika Serikat sendiri sudah menerapkan peraturan khusus demi melindungi anak-anak dari informasi yang tidak layak seperti konten-konten yang berbau pornografi ataupun yang tidak sesuai dengan usia anak-anak tersebut. Hal seperti ini patut kita dukung dan berharap negara kita pun menerapkan hal yang sama demi generasi penerus bangsa ini agar tidak terpengaruh hal-hal negatif yang ada di dunia maya.
<sumber: AFP/Antara>
Rabu, 02 Januari 2013
Internet di Cina, Tak Ada Lagi Akun Palsu
Cina meluncurkan aturan baru soal internet,
Sabtu 29 Desember 2012. Aturan yang dikeluarkan oleh Komite Tetap
Kongres Rakyat Nasional memberikan kewenangan menghapus posting atau
halaman yang dinilai mengandung informasi ilegal.
Beleid yang diumumkan oleh kantor berita Xinhua itu juga mengharuskan
pengguna Internet untuk menggunakan nama asli mereka saat mendaftar
pada penyedia jaringan. Aturan ini merupakan sinyal kepemimpinan baru
Cina oleh Ketua Partai Komunis Jinping Xi. Seorang juru bicara Kongres
Rakyat Nasional mengatakan 145 anggota Komite mendukung aturan baru.
Suara abstain ada 5 dan satu suara menolak.
Penyedia jasa internet wajib segera menghentikan transmisi informasi
ilegal dan mengambil langkah-langkah yang relevan. "Termasuk menghapus
informasi dan menyimpan catatan, sebelum melaporkan kepada otoritas
pengawas," begitu bunyi aturan baru itu.
Persyaratan mendaftar dengan nama asli tampaknya ditujukan terutama
pada perusahaan-perusahaan ponsel dan penyedia akses internet mobile.
Pada konferensi pers, seorang pejabat dari Departemen Perindustrian
dan Teknologi Informasi, Zhao Zhiguo, mengatakan hampir semua layanan
fixed-line sekarang memakai nama asli saat pendaftaran. Tapi dalam
layanan mobile, hanya sekitar 70 persen yang terdaftar dengan nama asli.
Dalam beberapa tahun terakhir pihak berwenang telah mempersulit
pembelian chip ponsel dengan dengan nama anonim. Pembeli baru diminta
untuk mendaftar dengan dokumen identitas mereka sebelum membuat
panggilan internasional. "Kami akan meningkatkan sistem regulasi dan
rancangan rencana implementasi untuk mengembangkan administrasi
identitas pengguna telepon," kata Zhao.
Selama ini, perusahaan-perusahaan Internet sudah lama dipantau dan disensor, utamanya terkait apa yang jadi pembicaraan dunia maya. Namun pemerintah menguatkan aturannya menjadi undang-undang.
Kuatnya aturan ini terimbas dari serangkaian skandal korupsi di
antara para pegawai rendahan pemerintah yang terkuak di dunia maya.
Beberapa pekan terakhir, serangkaian skandal seks dan keuangan yang
telah melengserkan setidaknya 10 pejabat. Media internasional juga telah
menerbitkan serangkaian laporan akumulasi kekayaan anggota keluarga
para pemimpin China. Beberapa situs yang menampilkan laporan tersebut
telah diblokir. Komentar tentang laporan tersebut juga telah dihapus
Wakil kepala komite urusan legislatif parlemen Li Fei membantah
pemerintah berusaha untuk mencegah terbukanya borok korupsi. Aturan baru
ini jangan membuat orang khawatir untuk melaporkan korupsi secara
online. Tapi dia juga wanti wanti agar jangan sembarangan. "Ketika orang
menggunakan hak untuk menggunakan internet, mereka harus melakukannya
sesuai dengan hukum dan konstitusi. Tidak merugikan hak-hak hukum dari
negara, masyarakat atau warga lainnya," katanya.
Awal tahun ini, pemerintah mulai memaksa pengguna platform
microblogging Sina Weibo untuk mendaftar dengan nama asli mereka. Aturan
ini dengan cepat dikecam oleh pengguna Weibo." Apakah ini kebebasan
berekspresi kita dijanjikan dalam konstitusi?" keluh salah seorang
pengguna. "Kita harus menentang tegas pengganggu kebebasan internet,"
tulis yang lain.
Pemerintah mengatakan, pengawasan ketat ini diperlukan untuk
mencegah orang membuat tuduhan ngawur dan anonim dunia maya. Misal
menyebarkan pornografi, kepanikan, atau rumor tak berdasar. Menurut
Pemerintah, banyak negara lain sudah memiliki peraturan tersebut.
Nah ini dia yang harus dilakukan pemerintah Indonesia. Negara kita bisa mengikuti langkah yang diambil oleh Cina agar pengawasan lebih ketat lagi tentang internet dan juga jangan lupa hukumnya juga patut tegas tidak memilah milah dalam menyelesaikan suatu kasus.
<sumber: TEMPO.CO,>
Apple Raih Best of Mobile App Store 2012
Apple patut bergembira. Meski posisi mereka terus dikejar Google
lewat Android, di awal 2013 ini, mereka mengawali pencapaian dengan
meraih Best of Mobile App Store. Seperti yang dikutip situs eweek.com,
Apple App Store berada di posisi teratas sebagai toko aplikasi yang
terbaik dan yang termudah bagi pelanggan. Keputusan tersebut merupakan
kajian dari lembaga riset ABI Research.
Berada di bawah Apple, ada Google Android, lalu di posisi ketiga ada
Windows Phone Store. Kategori tersebut berdasarkan bagaimana toko
aplikasi ini melayani pelanggan, inovasi yang ada, dan pendekatan.
"Untuk urusan implementasi, Apple berada di urutan teratas,
mengungguli Google dan RIM," tulis mereka. Performa Apple dalam bidang
ini, terutama untuk pendekatan yang efektif untuk urusan komersialisasi,
pangsa pasar yang besar di industri aplikasi, dan kemampuan untuk
meraih banyak persediaan aneka aplikasi dengan tetap menjaga kendali
mutu.
Tapi, jika menyangkut inovasi, Apple hampir dikalahkan Microsoft di
posisi kedua dan Google di posisi tiga. "Riset dari ABI sangat terkesan
dengan pendekatan baru yang membawa kesegaran bagi Microsoft lewat
Windows Phone," demikian bunyi laporan tersebut.
Menurut mereka, penemuan baru adalah hal yang penting. Sebab, ketika
pelanggan mampir ke App Store, mereka pasti akan melakukan pengunduhan
berdasarkan apa saja yang ditawarkan vendor dan tentunya sejumlah
tawaran tentang temuan baru.
Area tersebut, ABI Research melanjutkan, harus segera diperbarui
dari Apple. "Meski Apple sudah melakukan pekerjaan yang hebat dalam
mengkapitalisasi App Store, mereka sebaiknya berpikir ulang bagaimana
agar grafiknya tetap teratas," ujar analis dari ABI, Aapo Markkanen.
"Microsoft harus dipuji atas inisiatif mereka dalam soal ini."
Sejumlah kebijakan di Windows Phone Store berhasil membuat
pengembang terbebas dari tirani pengunduhan yang bisa menurunkan
ketergantungan mereka terhadap kampanye pemasaran yang mahal. Dengan
demikian, hambatan untuk pasar menjadi lebih rendah.
Apple selama beberapa waktu terakhir berhasil menang dalam perang
App Store. Pada November 2012, sebuah lembaga riset melaporkan bahwa
Apple App Store berhasil meraih pendapatan empat kali pada Oktober dari
pendapatan Google Android pada periode yang sama.
Pada saat yang sama, Google Play Store juga membuat kemajuan dengan
menaikkan pendapatan hingga 311 persen sejak Januari 2012. Angka
kenaikan tersebut membuat Google menjadi lawan yang seimbang bagi Apple.
Semua aplikasi ini ditujukan untuk para pengguna agar memudahkan dalam mengakses ataupun mencari aplikasi-aplikasi yang dibutuhkan oleh para pengguna.
<sumber: TEMPO.CO,>
TSMC Taiwan akan Buat Chip untuk Apple
Taiwan Semiconductor Manufacturing Co (TSMC) akan
segera membuat microchip untuk Apple saat raksasa teknologi Amerika
Serikat itu mengurangi kontrak manufaktur dengan saingannya dari Korea
Selatan, Samsung, kata sejumlah laporan pada Rabu.
Perusahaan Taiwan itu telah dikontrak untuk memproduksi chip A6X, yang ditanam pada tablet iPad4 dari Apple, dengan produksi percobaan akan ditetapkan untuk kuartal pertama tahun ini, lapor Commercial Times Taiwan.
Langkah tersebut merupakan yang terbaru dalam serangkaian upaya Apple untuk mengalihkan kontrak manufaktur massal jauh dari Samsung, katanya.
Perusahaan Korea Selatan, yang merupakan pembuat ponsel terbesar di dunia dan pesaing Apple yang memimpin di pasar smartphone, memproduksi microchip dan berbagai produk lainnya untuk rival Amerika-nya.
Apple dan Samsung terlibat dalam serangkaian tuntutan hak paten.
Samsung diperintahkan oleh juri Amerika Serikat untuk membayar kerugian sebesar 1,05 miliar dolar Amerika Serikat (sekitar Rp10,1 triliun) karena meniru fitur iPhone dan iPad secara ilegal untuk smartphone Galaxy S andalannya. Samsung telah mengajukan banding atas putusan tersebut.
Ini membuktikan bahwa bukan hanya negara-negara maju yang bisa membuat teknologi canggih tapi negara berkembang pun bisa melakukannya. Seperti negara Taiwan yang notabenenya merupakan negara berkembang setelah memerdekakan negara nya dari RRC. Dan dapat menjadi contoh buat negara kita kalau kita tidak kalah dengan negara lain, negara kita bisa melakukannya karena generasi penerus negara kita pun sangat berprestasi. Mari kita buktikan kalau negara kita BISA !!!
<sumber: Antara>
Perusahaan Taiwan itu telah dikontrak untuk memproduksi chip A6X, yang ditanam pada tablet iPad4 dari Apple, dengan produksi percobaan akan ditetapkan untuk kuartal pertama tahun ini, lapor Commercial Times Taiwan.
Langkah tersebut merupakan yang terbaru dalam serangkaian upaya Apple untuk mengalihkan kontrak manufaktur massal jauh dari Samsung, katanya.
Perusahaan Korea Selatan, yang merupakan pembuat ponsel terbesar di dunia dan pesaing Apple yang memimpin di pasar smartphone, memproduksi microchip dan berbagai produk lainnya untuk rival Amerika-nya.
Apple dan Samsung terlibat dalam serangkaian tuntutan hak paten.
Samsung diperintahkan oleh juri Amerika Serikat untuk membayar kerugian sebesar 1,05 miliar dolar Amerika Serikat (sekitar Rp10,1 triliun) karena meniru fitur iPhone dan iPad secara ilegal untuk smartphone Galaxy S andalannya. Samsung telah mengajukan banding atas putusan tersebut.
Ini membuktikan bahwa bukan hanya negara-negara maju yang bisa membuat teknologi canggih tapi negara berkembang pun bisa melakukannya. Seperti negara Taiwan yang notabenenya merupakan negara berkembang setelah memerdekakan negara nya dari RRC. Dan dapat menjadi contoh buat negara kita kalau kita tidak kalah dengan negara lain, negara kita bisa melakukannya karena generasi penerus negara kita pun sangat berprestasi. Mari kita buktikan kalau negara kita BISA !!!
<sumber: Antara>
Hak Paten Teknologi “Memperbesar Gambar” Apple Tidak Sah
Sebuah pengajuan pada Rabu dalam perseteruan hukum
tingkat tinggi antara Samsung dan Apple mengungkapkan bahwa hak paten
“pinch-to-zoom” atau teknologi memperbesar gambar dalam kasus tersebut
dianggap tidak sah.
Hak paten tersebut merupakan masalah utama dalam persidangan yang berakhir pada Agustus, dengan seorang hakim yang memerintahkan Samsung untuk membayar kompensasi terhadap Apple sebesar 1,05 miliar dolar Amerika (sekitar Rp10,1 triliun) atas tuduhan peniruan fitur iPhone dan iPad untuk smartphone unggulannya, Galaxy S.
Samsung memberikan Hakim Distrik AS, Lucy Koh, sebuah salinan dari US Patent and Trademark Office, yang sebelumnya menetapkan bahwa, melalui peninjauan, teknologi pinch-to-zoom (memperbesar gambar) tidak cukup untuk dapat memperoleh hak paten.
Samsung berharap pengajuan tersebut akan mendukung argumen untuk adanya persidangan baru atau untuk mencabut kompensasi tersebut.
Sejak putusan itu, para pejabat hak paten AS untuk sementara tidak mengesahkan hak paten Apple atas teknologi yang memberikan efek kemunculan dengan cara “memantul” ketika jari menarik tepi dari layar smartphone layar sentuh. Hak paten itu juga ada dalam persidangan.
Koh pada Senin menolak permohonan Apple untuk melarang seperangkat smartphone Samsung dari pasar AS berdasarkan pada temuan hakim yang menyatakan bahwa perusahaan asal Korea Selatan tersebut terbukti bersalah atas pelanggaran enam Cupertino, hak paten perusahaan asal California.
Meskipun Apple memenangkan kasus hak paten itu, pembuat iPhone dan iPad tersebut gagal untuk membuktikan teknologi yang menjadi isu tersebut merupakan faktor pendorong dalam keputusan pembelian konsumen, ujar Koh dalam persidangan.
Samsung, produsen smartphone dan mobile ternama dunia, mengajukan banding atas putusan tersebut.
Pertarungan untuk menjadi penguasa gadget di dunia membuat keduanya bersitegang hingga membawanya ke ranah hukum. Semoga saja kedua produsen tersebut dapat bersaing secara sehat sehingga bisa memberi contoh kepada negara-negara berkembang agar terpacu untuk memproduksi gadget-gadget yang berkualitas tanpa harus menjiplak ataupun membajak hasil hak paten yang lainnya.
<sumber: Antara>
Hak paten tersebut merupakan masalah utama dalam persidangan yang berakhir pada Agustus, dengan seorang hakim yang memerintahkan Samsung untuk membayar kompensasi terhadap Apple sebesar 1,05 miliar dolar Amerika (sekitar Rp10,1 triliun) atas tuduhan peniruan fitur iPhone dan iPad untuk smartphone unggulannya, Galaxy S.
Samsung memberikan Hakim Distrik AS, Lucy Koh, sebuah salinan dari US Patent and Trademark Office, yang sebelumnya menetapkan bahwa, melalui peninjauan, teknologi pinch-to-zoom (memperbesar gambar) tidak cukup untuk dapat memperoleh hak paten.
Samsung berharap pengajuan tersebut akan mendukung argumen untuk adanya persidangan baru atau untuk mencabut kompensasi tersebut.
Sejak putusan itu, para pejabat hak paten AS untuk sementara tidak mengesahkan hak paten Apple atas teknologi yang memberikan efek kemunculan dengan cara “memantul” ketika jari menarik tepi dari layar smartphone layar sentuh. Hak paten itu juga ada dalam persidangan.
Koh pada Senin menolak permohonan Apple untuk melarang seperangkat smartphone Samsung dari pasar AS berdasarkan pada temuan hakim yang menyatakan bahwa perusahaan asal Korea Selatan tersebut terbukti bersalah atas pelanggaran enam Cupertino, hak paten perusahaan asal California.
Meskipun Apple memenangkan kasus hak paten itu, pembuat iPhone dan iPad tersebut gagal untuk membuktikan teknologi yang menjadi isu tersebut merupakan faktor pendorong dalam keputusan pembelian konsumen, ujar Koh dalam persidangan.
Samsung, produsen smartphone dan mobile ternama dunia, mengajukan banding atas putusan tersebut.
Pertarungan untuk menjadi penguasa gadget di dunia membuat keduanya bersitegang hingga membawanya ke ranah hukum. Semoga saja kedua produsen tersebut dapat bersaing secara sehat sehingga bisa memberi contoh kepada negara-negara berkembang agar terpacu untuk memproduksi gadget-gadget yang berkualitas tanpa harus menjiplak ataupun membajak hasil hak paten yang lainnya.
<sumber: Antara>
Antisipasi Traffic Tahun Baru, Telkomsel Tambah BTS Hingga Toraja
Mengantisipasi lonjakan traffic data, voice dan SMS, menghadapi Tahun
Baru 2013, Telkomsel menambah Base Transceiver Station (BTS) dua kali
lipat dari hari biasa.
Jelang pergantian tahun ini, Telkomsel regional Sulawesi, Maluku dan Irian Jaya (Sumalirja) mengasumsikan terjadi lonjakan pemakaian traffic, khususnya untuk data.
Head of ICT Network Management Sulawesi and Papua Division, Faisal
Irwandi, pada konferensi pers di Ballezza Cafe and Resto, Makassar,
Kamis (27/12/2012) menyebutkan empat BTS yang dapat mengatasi lonjakan
penggunaan layanan telekomunikasi menjelang dan saat tahun baru di pusat
keramaian,Jelang pergantian tahun ini, Telkomsel regional Sulawesi, Maluku dan Irian Jaya (Sumalirja) mengasumsikan terjadi lonjakan pemakaian traffic, khususnya untuk data.
Diantaranya, di Tanjung Bunga tepatnya di Trans Studio Mal (TSM), Pantai Losari yang dipasang di Rumah Sakit Stella Maris dan Kota Makale, Tana Toraja.
Lokasi tersebut merupakan daerah yang sering dipadati pengunjung saat Tahun baru. Khusus Makale, pada tanggal 28 Desember ada perayaan Lovely Desember yang menghadirkan seluruh gubernur di Indonesia.
"Inilah tanggung jawab kami untuk memberi pelayanan terbaik bagi pelanggan setia Telkomsel. Mengingat momentum Natal dan Tahun Baru selalu terjadi lonjakan traffic," kata Faisal.
Hingga November 2012, Telkomsel memiliki lebih dari 6.500 BTS di seluruh indonesia, diantaranya 4.800 unit BTS 2G dan 1.700 BTS 3G.
Di Makassar, Telkomsel memiliki lebih dari 600 BTS yang 70 persennya merupakan BTS 2G dan sisanya BTS 3G.
Kedepannya, Telkomsel akan menambah 1.600 BTS baru dengan pembagian 70 persen untuk BTS 3G dan 30 persen untuk BTS 2G.
Pada tahun 2011, Telkomsel mampu melayani layanan voice 170 juta menit, layanan data 10,300 GB, dan layanan SMS 67 juta.
Menurutnya, pada perhelatan pergantian tahun lonjakan traffic akan meningkat 5 persen utnuk penggunaan layanan pesan singkat (sms), layanan suara (voice) 5 persen dan layanan data (broadband) meningkat sebesar 20 persen.
Selain itu, dihadirkan BTS mobile (combat) untuk membackup BTS yang sudah ada dengan menambah kapasitanya, sebelumnya hanya sebesar 300 erlang, kini ditambah dua kali lipat menjadi 600 erlang. Sedangkan jangkauan per BTS sejauh 1 km.
Penambahan BTS Combat diharapkan dapat memperkecil kegagalan dalam penggunaan layanan telkomsel. Unsucces call diharapkan kurang dari 1 persen. berkaca pada pengalaman pemadaman listrik di sejumlah BTS pada 1 November lalu, Telkomsel mengantisipasi hal tersebut dengan menyiapkan genset.
<sumber: TRIBUNNEWS.COM>
Seorang Bocah Ditahan karena Ancaman Bom dalam Facebook
Kepolisian Singapura pada Selasa menangkap seorang
bocah yang berusia 13 tahun karena menuliskan pesan di jejaring Facebook
yang bernada mengancam akan membom resor kasino mewah di negara itu.
Anak yang berkebangsaan India itu menuliskan pesan bahwa sebelum meninggalkan Singapura ia akan akan membalas dendam, meludah di sembarang tempat, dan menempatkan bom di Marina Bay Sands --yang merupakan tempat tujuan utama turis, tulis harian The Straits Times.
Polisi mengatakan bahwa bocah yang merupakan siswa dari Sekolah Internasional India Global itu ditangkap atas tuduhan telah mencoba mengancam dengan tindakan terorisme, sementara sejumlah laporan juga menyatakan bahwa pesan di Facebook yang dimaksudkan itu telah dihapus.
Dengan tindakan itu, kini bocah tersebut terancam hukuman maksimal lima tahun penjara atau denda sebesar 100.000 dolar Singapura (sekitar Rp779 juta).
Pada 2009 lalu, seorang pria yang menderita depresi juga ditahan selama lima tahun karena mengirimkan surat elektronik bohong yang berisikan tentang peringatan ancaman terorisme terhadap sejumlah maskapai penerbangan, Pentagon dan Gedung Putih.
Sedangkan pada 2012 lalu seorang mahasiswa universitas asal China dikenai denda karena menyebut warga Singapura dengan sebutan "anjing" dalam blognya. Seorang wanita asal Australia juga dipecat dari pekerjaannya di Singapura karena menuliskan pesan yang bernada melecehkan kelompok minoritas Muslim Melayu dalam akun Facebooknya.
Semua kasus yang terjadi di singapura dengan sigap pihak berwenang langsung memprosesnya walaupun terjadi dalam dunia maya. Ini seharusnya bisa menjadi pelajaran bagi aparat hukum dan kepolisian negara kita agar selalu sigap dalam menangani setiap kasus yang ada terlebih kasus korupsi negara ini yang tak kunjung jua tertuntaskan.
<sumber: Antara>
Anak yang berkebangsaan India itu menuliskan pesan bahwa sebelum meninggalkan Singapura ia akan akan membalas dendam, meludah di sembarang tempat, dan menempatkan bom di Marina Bay Sands --yang merupakan tempat tujuan utama turis, tulis harian The Straits Times.
Polisi mengatakan bahwa bocah yang merupakan siswa dari Sekolah Internasional India Global itu ditangkap atas tuduhan telah mencoba mengancam dengan tindakan terorisme, sementara sejumlah laporan juga menyatakan bahwa pesan di Facebook yang dimaksudkan itu telah dihapus.
Dengan tindakan itu, kini bocah tersebut terancam hukuman maksimal lima tahun penjara atau denda sebesar 100.000 dolar Singapura (sekitar Rp779 juta).
Pada 2009 lalu, seorang pria yang menderita depresi juga ditahan selama lima tahun karena mengirimkan surat elektronik bohong yang berisikan tentang peringatan ancaman terorisme terhadap sejumlah maskapai penerbangan, Pentagon dan Gedung Putih.
Sedangkan pada 2012 lalu seorang mahasiswa universitas asal China dikenai denda karena menyebut warga Singapura dengan sebutan "anjing" dalam blognya. Seorang wanita asal Australia juga dipecat dari pekerjaannya di Singapura karena menuliskan pesan yang bernada melecehkan kelompok minoritas Muslim Melayu dalam akun Facebooknya.
Semua kasus yang terjadi di singapura dengan sigap pihak berwenang langsung memprosesnya walaupun terjadi dalam dunia maya. Ini seharusnya bisa menjadi pelajaran bagi aparat hukum dan kepolisian negara kita agar selalu sigap dalam menangani setiap kasus yang ada terlebih kasus korupsi negara ini yang tak kunjung jua tertuntaskan.
<sumber: Antara>
Yahoo! Resmi Keluar dari Korsel
Perusahaan
Internet Yahoo! Inc. merampungkan penutupan anak perusahaan di Korea
Selatan pada 31 Desember lalu. Ini dilakukan dengan menutup secara
permanen situs Yahoo! di negara itu.
Pengunjung yang mengakses situs itu akan diarahkan untuk membuka
situs Yahoo! di Amerika Serikat. Penutupan ini telah diumukan dua bulan
lalu oleh Chief Executive Officer Yahoo!, Marissa Mayer.Setelah 15 tahun membuka kantor dengan sekitar 200 pegawai itu, Yahoo! menilai bisnis di Korsel kurang menguntungkan. Hingga penutupan, Yahoo! diperkirakan hanya menguasai satu persen pangsa pasar di Korsel.
Apalagi beberapa perusahaan lokal juga menawarkan layanan mirip dan menarik pengunjung dalam jumlah besar, seperti NHN Corp. dan Daum Communications Corp, yang mengoperasikan Naver.com dan Daum.net.
Menurut data statistik dari KoreanClick, Yahoo! tidak masuk dalam peringkat sepuluh besar situs paling dikunjungi. Sedangkan Naver dan Daum kedatangan pengunjung sekitar 31,6 juta dan 28,3 juta pada November lalu saja.
Perusahaan asing lainnya, seperti Motorola Mobility, asal Amerika Serikat, dan HTC Corp, asal Taiwan, juga telah mengumumkan rencana hengkang dari Korsel karena terdesak manufaktur lokal seperti Samsung dan LG.
Dengan banyaknya perusahaan-perusahaan besar yang memutuskan untuk keluar dari korsel seharusnya ini bisa menjadi peluang bagi negara kita agar perusahaan-perusahaan tersebut mau untuk membuka kantor di Indonesia sehingga tercipta lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekaligus mengurangi pengangguran dan pemasukan bagi pemerintah. Semoga saja pemerintah kita lebih peka yah untuk menarik dan menjamin investor dari luar ..
<sumber: TEMPO.CO>
Indosat Klaim Sukses Atasi Trafik Tahun Baru
Operator telekomunikasi Indosat mengklaim sukses dalam
mengatasi lonjakan trafik telekomunikasi baik suara, data dan SMS karena
peningkatkan aktifitas masyarakat dalam merayakan tahun baru.
"Momen perayaan Tahun Baru menjadi salah satu momen krusial karena peningkatan trafik telekomunikasi dari masyakarat yang merayakan pergantian tahun. Peningkatan trafik yang terjadi masih berada pada batas yang dapat kami antisipasi dengan kapasitas jaringan yang telah kami siapkan," kata Division Head Public Relations Indosat, Adrian Prasanto, di Jakarta, Rabu.
Ia mengatakan, pihaknya telah menyiapkan kapasitas jaringan baik suara, data dan SMS sesuai dengan perkiraan lonjakan trafik yang akan terjadi.
Untuk kapasitas trafik suara disiapkan sebesar 924 juta menit/hari atau meningkat sekitar 140 persen, kapasitas SMS disediakan sebesar 1,4 miliar SMS/hari atau meningkat sekitar 76 persen dan kapasitas data ditingkatkan menjadi 120 Terabyte/hari, atau meningkat sebesar 162 persen dibanding trafik regular hari biasa.
"Lonjakan trafik telekomunikasi terutama terjadi pada beberapa hari menjelang Tahun Baru dan pada saat Tahun Baru itu sendiri," katanya.
Pada hari H-1 Tahun Baru yaitu Senin 31 Desember 2012, trafik layanan suara/voice operator itu melonjak menjadi sekitar 426.57 juta menit atau meningkat 10.75 persen dibanding dengan trafik hari biasa.
Sedangkan layanan SMS meningkat menjadi sekitar 989,19 juta SMS per hari atau naik 24.32 persen dibanding trafik hari biasa.
Khusus trafik layanan data meningkat menjadi 52.84 TeraByte/hari, naik 15.62 persen juga dibanding hari biasa.
"Bertepatan dengan Tahun Baru 1 Januari 2013, trafik layanan suara/voice Indosat meningkat menjadi sekitar 436.33 juta menit, atau naik 13.29 persen dibanding trafik hari biasa. Layanan SMS meningkat menjadi 886.647 juta SMS atau meningkat 11.31 persen dari trafik reguler. Sedangkan trafik layanan data meningkat menjadi 54.42 TeraByte/hari, naik 19.08 persen dibanding trafik hari biasa," katanya.
Pihaknya juga mencatat trafik telekomunikasi tertinggi untuk masing-masing layanan, yakni untuk trafik suara tertinggi justru terjadi pada 1 Januari 2013 naik sebesar 13.29 persen.
Untuk trafik SMS tertinggi terjadi pada tanggal 31 Desember 2012 meningkat sebesar 24.32 persen. Khusus data trafik tertinggi terjadi pada tanggal 30 Desember 2012 naik 20.21 persen.
Semoga saja layanan seperti ini tetap stabil dan tidak mengalami gangguan signal lagi dalam trafik yang padat sehingga dapat memuaskan para pengguna indosat dalam melakukan akses komunikasi.
<sumber: Antara>
"Momen perayaan Tahun Baru menjadi salah satu momen krusial karena peningkatan trafik telekomunikasi dari masyakarat yang merayakan pergantian tahun. Peningkatan trafik yang terjadi masih berada pada batas yang dapat kami antisipasi dengan kapasitas jaringan yang telah kami siapkan," kata Division Head Public Relations Indosat, Adrian Prasanto, di Jakarta, Rabu.
Ia mengatakan, pihaknya telah menyiapkan kapasitas jaringan baik suara, data dan SMS sesuai dengan perkiraan lonjakan trafik yang akan terjadi.
Untuk kapasitas trafik suara disiapkan sebesar 924 juta menit/hari atau meningkat sekitar 140 persen, kapasitas SMS disediakan sebesar 1,4 miliar SMS/hari atau meningkat sekitar 76 persen dan kapasitas data ditingkatkan menjadi 120 Terabyte/hari, atau meningkat sebesar 162 persen dibanding trafik regular hari biasa.
"Lonjakan trafik telekomunikasi terutama terjadi pada beberapa hari menjelang Tahun Baru dan pada saat Tahun Baru itu sendiri," katanya.
Pada hari H-1 Tahun Baru yaitu Senin 31 Desember 2012, trafik layanan suara/voice operator itu melonjak menjadi sekitar 426.57 juta menit atau meningkat 10.75 persen dibanding dengan trafik hari biasa.
Sedangkan layanan SMS meningkat menjadi sekitar 989,19 juta SMS per hari atau naik 24.32 persen dibanding trafik hari biasa.
Khusus trafik layanan data meningkat menjadi 52.84 TeraByte/hari, naik 15.62 persen juga dibanding hari biasa.
"Bertepatan dengan Tahun Baru 1 Januari 2013, trafik layanan suara/voice Indosat meningkat menjadi sekitar 436.33 juta menit, atau naik 13.29 persen dibanding trafik hari biasa. Layanan SMS meningkat menjadi 886.647 juta SMS atau meningkat 11.31 persen dari trafik reguler. Sedangkan trafik layanan data meningkat menjadi 54.42 TeraByte/hari, naik 19.08 persen dibanding trafik hari biasa," katanya.
Pihaknya juga mencatat trafik telekomunikasi tertinggi untuk masing-masing layanan, yakni untuk trafik suara tertinggi justru terjadi pada 1 Januari 2013 naik sebesar 13.29 persen.
Untuk trafik SMS tertinggi terjadi pada tanggal 31 Desember 2012 meningkat sebesar 24.32 persen. Khusus data trafik tertinggi terjadi pada tanggal 30 Desember 2012 naik 20.21 persen.
Semoga saja layanan seperti ini tetap stabil dan tidak mengalami gangguan signal lagi dalam trafik yang padat sehingga dapat memuaskan para pengguna indosat dalam melakukan akses komunikasi.
<sumber: Antara>
Smartphone Sebagai Kunci Mobil
Di masa depan, Hyundai akan menerapkan teknologi
smartphone sebagai kunci mobil. Aktifitas membuka pintu, menghidupkan
mesin menjadi fokus Hyundai dalam teknologi masa depan ini.
Seperti yang dilansir cnet.com (31/12), dengan menggunakan Hyundai i30 baru (dikenal sebagai GT Elantra di Amerika), Hyundai mencoba mengaplikasikan teknologi ini dengan harapan akan bisa digunakan awal 2015 nanti.
"Memungkinkan Konsep Konektivitas pengguna untuk mengunci dan membuka mobil dengan menempatkan smartphone mereka melalui NFC-tag, meniadakan kebutuhan kunci tradisional," jelas Hyundai.
Menurut Hyundai pula, konsep teknologi ini memungkinkan pengembangan kegunaan teknologi yang cocok dengan pengguna rumah tangga. Fitur menyimpan data seperti musik, kontak telepon, preferensi stasiun radio, dan pengaturan profil lainnya dapat diakses dan diatur dengan i30 touch screen interface.
Bagian akhir dari Konsep Konektivitas adalah penerapan teknologi MirrorLink. Protokol konektivitas smartphone akan memungkinkan pengguna untuk mengambil keuntungan dari mobil dengan aplikasi sentral, misalnya, navigasi favorit Anda dan data-streaming aplikasi untuk layar sentuh di dashboard.
Ini merupakan perkembangan teknologi yang sudah merambah dalam dunia otomotif. Hal ini sebagai kemudahan bagi para pelanggan untuk menunjang aktivitas para user dan memanjakkan penggunanya.
Bagaimana menurut Anda? Apakah Anda mau mengganti kunci mobil Anda dengan smartphone?
<sumber: Ghiboo.com>
Seperti yang dilansir cnet.com (31/12), dengan menggunakan Hyundai i30 baru (dikenal sebagai GT Elantra di Amerika), Hyundai mencoba mengaplikasikan teknologi ini dengan harapan akan bisa digunakan awal 2015 nanti.
"Memungkinkan Konsep Konektivitas pengguna untuk mengunci dan membuka mobil dengan menempatkan smartphone mereka melalui NFC-tag, meniadakan kebutuhan kunci tradisional," jelas Hyundai.
Menurut Hyundai pula, konsep teknologi ini memungkinkan pengembangan kegunaan teknologi yang cocok dengan pengguna rumah tangga. Fitur menyimpan data seperti musik, kontak telepon, preferensi stasiun radio, dan pengaturan profil lainnya dapat diakses dan diatur dengan i30 touch screen interface.
Bagian akhir dari Konsep Konektivitas adalah penerapan teknologi MirrorLink. Protokol konektivitas smartphone akan memungkinkan pengguna untuk mengambil keuntungan dari mobil dengan aplikasi sentral, misalnya, navigasi favorit Anda dan data-streaming aplikasi untuk layar sentuh di dashboard.
Ini merupakan perkembangan teknologi yang sudah merambah dalam dunia otomotif. Hal ini sebagai kemudahan bagi para pelanggan untuk menunjang aktivitas para user dan memanjakkan penggunanya.
Bagaimana menurut Anda? Apakah Anda mau mengganti kunci mobil Anda dengan smartphone?
<sumber: Ghiboo.com>
Langganan:
Postingan (Atom)